Home » , » Turis Jerman Jatuh Cinta pada Papua

Turis Jerman Jatuh Cinta pada Papua

Written by Sylvie Tanaga

Warga Jerman yang meramaikan stand Indonesia dalam pameran International Tourism Bourse (ITB) di Berlin, Jerman, banyak mencari tahu soal Papua. Mereka ternyata jatuh cinta dengan eksotisme Bumi Cendrawasih yang akhir-akhir ini menjadi primadona wisata tanah air mendampingi Bali dan Yogyakarta.

Selain Bali, Papua menjadi salah satu stand favorit para pengunjung terutama wisatawan mancangera. Alam yang sangat eksotis dan promosi yang mulai mendunia diduga menjadi salah satu faktor pemicunya.

Dalam teleconference yang berlangsung di Lantai 2 Gedung Sapta Pesona, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Jumat (9/3/2012), Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu menyampaikan stand Indonesia ramai pengunjung yang rata-rata mencari informasi soal Bali, Yogyakarta, Jawa Tengah dan juga Papua.

Papua sangat eksotis. Selain memperkenalkan Raja Ampat, ada juga beberapa benda seperti artefak yang menjadi pusat perhatian mereka, tutur Mari seperti yang dikutip dari detik.com (9/3/2012).

wisata raja ampat

Eksotisme alam Papua memang banyak menyihir para calon wisatawan mancanegara. Salah satu eksotisme itu tertuang dalam Raja Ampat yang berada di Papua Barat. Raja Ampat memang telah menjadi salah satu ikon baru pariwisata Indonesia yang diunggulkan dan telah meraih sejumlah pujian tingkat dunia.

Selain pesona alam yang menakjubkan, budaya khas yang masih terjaga kelestariannya juga merupakan daya tarik bagi para turis. Kehidupan masyarakat Papua dengan aneka suku-suku yang masih kental menjaga akar tradisi dan adat istiadatnya menjadi keunikan tersendiri termasuk aneka jenis kesenian yang dihasilkannya.

Ada orang Jerman yang menjadi pemilik resor di Papua. Dengan begitu, ia juga ikut membantu mempromosikan Papua pada wisatawan mancanegara khususnya dari negaranya, papar Mari Elka Pangestu.

Sumber foto Raja Ampat: rajaampatlodges.com

0 comments:

Posting Komentar