Apakah kalian pikir di Bali hanya ada kumpulan pantai indah? dan sengatan matahari yang terik? Jika kalian berpikir seperti itu, maka datanglah dulu ke Kintamani. Tempat wisata yang terletak di kabupaten Bangli ini menawarkan panorama pegunungan yang indah. Menikmati sejuknya udara di atas gunung sambil mengagumi eloknya danau Batur. Inilah tempat yang cocok untuk merasakan semua itu.
Kintamani adalah salah satu tempat wisata favorit untuk para wisatawan yang datang ke Bali, baik itu wistawan domestik maupun asing. Biasanya paket wisata yang ditawarkan di Bali sudah mencakup tempat wisata Kintamani ini. Setelah mengunjungi Batu Bulan (Tari Barong) biasanya para tour agen telah menyisipkan program untuk mengunjungi obyek wisata kintamani ini.
Kintamani adalah salah satu tempat di Bali yang terletak di daerah pegunungan. Kintamani adalah satu daerah di Bali yang tidak memiliki pantai. Walaupun begitu, keindahan danau batur juga bisa menjadikan pengganti kebahagiaan kita mengunjungi tempat wisata di bali ini. Jika kalian ingin menikmati makan siang / lunch yang nikmat. Kalian bisa mengunjungi tempat yang satu ini. karena disini kalian bisa datang ke restaurant atau warung makan yang ada disekitar kintamani. Duduk dengan tenang sambil menikmati sejuknya udara pegunungan serta indahnya danau batur akan menjadi kesan tersendiri untuk kalian.
Kintamani tempat wisata di Bali ini terletak 400 meter diatas permukaan laut. Dengan suhu mencapai 18 derajat celcius, ini merupakan suhu yang sudah terbilang dingin di Bali. apalai ketika malam tiba, suhunya akan semakin dingin. Untuk menuju Kintamani ini, kita harus menempuh perjalanan sekitar 2 jam dari denpasar atau ibu kota Bali. Tidak perlu khawatir bosan di perjalanan, karena nanti di perjalanan kalian akan menikmati pemandangan yang indah dan bagaimana sisi-sisi kota Bali. So, tunggu apa lagi. Jangan ragu untuk datang ke Bali dan menikmati indahnya kota wisata yang satu ini. Selamat berwisata....
0 comments:
Posting Komentar