Home » , » Bengawan Solo akan Jadi Wisata Sungai

Bengawan Solo akan Jadi Wisata Sungai

[imagetag]

WALIKOTA Solo Joko Widodo dan Kopassus group 2 sisir sungai Bengawan Solo yang diberi nama "Save Bengawan Solo". Aktivitas ini bertujuan membersihkan Sungai Bengawan Solo yang dalam waktu dekat akan dijadikan destinasi wisata sungai.

Ada saja yang ide Walikota Solo Joko Widodo yang belakangan kerap muncul di media. Saat di temui wartawan pada Jumat (16/3), Jokowi akan membuat gebrakan baru yakni menjadikan Sungai Bengawan solo menjadi tujuan wisata.

Tidak hanya lokasi wisata dan hiburan, Sungai Bengawan Solo yang melegenda secara internasional ini juga akan dijadikan tujuan wisata. Dalam kesempatan tersebut, Jokowi yang didampingi Wakil Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo bersama Wakil Komandan Kopassus grup-2 Letnan Kolonel (inf) Richard Tampubolon menyusuri Sungai Bengawan Solo untuk mengetahui secara langsung kondisi Bengawan Solo saat ini.

Sayangnya, Jokowi tidak menyebutkan sepeti apa wisata air yang akan dibangun di Kota solo. Tidak hanya itu, dalam "Save Bengawan Solo" ini juga dilakukan pembersihan sungai dan penanaman pohan untuk meminimalkan potensi bencana dan sebagainya yang dilakukan Kopassus.

Penyusuran Sungai Bengawan Solo ini adalah etape kedua, terdiri dari sembilan perahu karet berangkat dari Desa Langenharjo Kecamatan Grogol menuju Beton koampung Sewu Solo atau menempuh perjalanan 9 kilometer.

Etape pertama dimulai pada Kamis (15/3) di Desa Bulakan Kecamatan Sukoharjo dan berakhir di etape ketiga di Kabupaten Karanganyar pada Sabtu
sumber : okezone.com

0 comments:

Posting Komentar